KEUNGGULAN PAPAN SEMEN DIBANDING PAPAN KAYU


Posted on 19/04/2021 00.00.00

KEUNGGULAN PAPAN SEMEN DIBANDING PAPAN KAYU

Seperti yang kita ketahui, sudah sejak lama papan semen fiber (fiber cement board) menjadi salah satu bahan material alternatif pengganti dari papan kayu atau triplek. Dengan pilihan bahan dasar yang lebih kuat dan tahan lama, sudah banyak orang yang beralih menggunakan papan semen sebagai bahan material kontruksi mereka.

Papan semen fiber, berbahan dasar semen, dan serat selulosa (fiberglass) yang sifatnya kuat dan tidak mudah pecah. Selain itu, dengan bahan dasar tersebut, papan semen akan lebih tahan dalam suhu lembap dan tidak mudah keropos karena rayap. Tahan air dan tahan api juga menjadi keunggulan utama dari papan semen fiber (fiber cement board).

Jika dibandingkan dengan papan kayu atau triplek, jelas papan semen memiliki banyak keunggulan yang tidak dimiliki oleh papan berbahan dasar serat kayu tersebut. Papan kayu mungkin bisa menjadi opsi yang digunakan dalam kontruksi namun jika sudah lama, papan kayu akan mengalami fase pelapukan dan rentan terhadap rayap. Hal ini dapat mengundang bahaya karena kayu akan rapuh dan bisa berpotensi ambruk kapan saja.

Oleh sebab itu, untuk penggunaan jangka panjang maka papan semen dapat dijadikan pilihan yang sangat baik dan menguntungkan. Selain itu dari segi pemasangan, papan semen memakan waktu yang lebih singkat karena sudah tersedia dalam berbagai ukuran.

GRC board adalah merek papan semen fiber terbaik (fiber cement board) yang dipercaya konsumen selama puluhan tahun. Dengan kualitas yang terjamin dan aman bagi lingkungan sudah bisa di pastikan papan semen GRC board dapat dijadikan pilihan sebagai bahan material bangunan Anda.